kamis, 18 Desember 2025 16:18 WIB

Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) Medan kembali menunjukkan komitmennya dalam pengabdian kepada masyarakat melalui kegiatan bantuan psikososial bagi anak-anak yang terdampak bencana banjir di kecamatan tanjung pura.
Kegiatan ini di lakukan oleh Tim Psikolog dan Konselor UINSU sebagai bagian dari upaya pemulihan pascabencana di Sumatera Utara.
Kegiatan layanan Psikososial ini juga merupakan bagian dari kolaborasi lintas perguruan tinggi, dimana Tim Psikolog dan Konselor UINSU Medan bersama dengan Satuan Tugas (Satgas) Institut Teknologi Bandung (ITB) dalam rangka bantuan tanggap bencana di Sumatera Utara.
Adapun tim psikolog yang terlibat dalam kegiatan ini terdiri dari : Prof. Dr. Nurussakinah Daulay, M.Psi., Psikolog, Fatma Indriani, M.Psi., Psikolog, Salianto, M.Psi, sementara dari tim konselor, kegiatan ini di dampingi oleh Ade Chita Putri Harahap, M.Pd, Kons.
Kegiatan layanan psikososial ini juga melibatkan Asisten Laboratorium Al-Irsyad BKPI, mahasiswa Program Studi Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UINSU Medan, sebagai bagian dari pembelajaran sekaligus penguatan peran mahasiswa dalam pengabdian masyarakat
